Perkembangan janin 39 minggu terus terjadi loh Mams. Ini bertujuan agar saat lahir bayi bisa beradaptasi dengan baik dengan dunia luar. Salah satu perkembangan yang harus Mama tahu adalah bayi sudah bisa meregangkan tubuh dan otaknya makin besar. Selama minggu ini Mama juga harus sudah tahu bagaimana persiapan untuk persalinan agar tidak membuat stress saat tiba-tiba perut Mama mulas pertanda akan melahirkan. Nah simak terus tulisan ini agar Mama lebih tahu tindakan yang harus dilakukan saat menjelang persalinan.
Perkembangan Janin 39 Minggu
Pada perkembangan janin 39 minggu kali ini bayi sudah dianggap sempurna dan cukup bulan jika dilahirkan. Dengan berat badan yang rata-rata mencapai 3,3 kg dan panjangnya 50 cm, bayi akan bisa lebih siap jika dilahirkan minggu ini. Usia kehamilan 39 minggu berarti ini sudah lebih dari 9 bulan ya Mams. maka tak heran bayi 39 minggu dalam kandungan siap untuk dilahirkan.
Perkembangan janin 39 minggu yang signifikan adalah otak yang tumbuh dengan tingkat yang mencengangkan. Volume otak akan bertambah 30% lebih besar daripada saat 4 minggu yang lalu. Ini merupakan suatu langkah awal yang akan berlanjut selama tiga tahun pertama kehidupan bayi. Jadi perkembangan otak yang baik di minggu ini akan bisa menentukan bagaimana otak itu akan berkembang selanjutnya saat bayi sudah dilahirkan sampai usia 3 tahun.
Baca Juga: 7 Persiapan Mental Menjelang Persalinan
Kuku-kuku yang tumbuh dari minggu-minggu sebelumnya sekarang sudah lebih panjang dari ujung jarinya. Bayi juga sudah bisa bernafas dan membuka matanya secara perlahan. Kulit bayi Mama sekarang akhirnya berubah dari merah muda menjadi putih, tidak peduli apa warna kulitnya nanti. Pigmentasi akan terjadi segera setelah kelahiran. Itu karena lapisan lemak yang lebih tebal telah diendapkan di pembuluh darah, membuat pipi bayi Mama terlihat bulat dan menggemaskan. Kali ini lemak tipis yang menyelubungi janin juga menghilang atau luruh ke air ketuban.
Perubahan Tubuh Yang Mama Rasakan
Semakin dekat masa persalinan nih, mama pasti sudah mempersiapkan semua hal u tuk si kecil. Namun, ada beberapa hal yang mungkin akan semakin dirasakan menjelang hari persalinan.
Nyeri Panggul Semakin Hebat
Saat perkembangan janin 39 minggu mungkin Mama akan merasakan nyeri panggul yang hebat karena kepala bayi yang menekan panggul. Gejala ketidaknyamanan lainnya bisa termasuk kram seperti menstruasi dan gangguan pencernaan, yang juga bisa menjadi tanda awal persalinan.
Sakit Punggung Bisa Lebih Buruk
Sakit punggung Mama bisa lebih buruk sekarang saat Mama mencoba menghitung mundur minggu-minggu terakhir menuju persalinan. Mama bisa meredakan sakit punggung dengan mandi air hangat dan membiarkan air hangat mengalir merilekskan punggung Mama.
Saat ruang gerak bayi Mama di rahim menjadi lebih sempit, Mama mungkin melihat perubahan dalam pergerakan janin.
Gerakan Bayi Semakin Terasa
Koordinasi bayi Mama juga telah meningkat dan ia cenderung tidak akan melakukan pukulan dan tendangan secara tidak sengaja, sehingga mereka akan merasa lebih seperti belokan sekarang. Tetapi Mama harus tetap memperhatikan gerakannya setiap hari.
Keluarnya Cairan Vagina
Adanya cairan dari vagina Mama mungkin akan diwarnai dengan darah merah muda atau kecoklatan saat pembuluh darah di serviks pecah. Jangan khawatir karena itu pertanda vagina Mama melebar atau terbuka, dan itu hal yang baik. Minggu ini sumbat lendir Mama juga mungkin luruh meskipun Mama mungkin tidak menyadarinya. Kehilangan sumbat lendir itu bukan pertanda bahwa persalinan tinggal beberapa jam saja, tetapi itu berarti sudah dekat.
Kantung Ketuban Pecah
Tanda lain bahwa persalinan mungkin dekat adalah kantung ketuban Mama pecah dan mengeluarkan cairan. Beberapa ibu hamil yang ketubannya pecah tidak langsung mengalami kontraksi melahirkan loh Mams. Jika Mama merasa ketuban sudah pecah ada baiknya segera ke dokter atau bidan.
Hal Yang Harus Diperhatikan
Minggu 39 adalah minggu-minggu yang krusial karena bisa saja bayi akan lahir di minggu ini. Mama harus cermat memperhatikan tanda-tanda melahirkan seperti kontraksi yang sering dan teratur, pecahnya air ketuban, adanya bercak darah dari vagina. Selama menunggu hari besar itu Mama tetap harus menjaga kebutuhan makanan sehat dan juga cukup istirahat/tidur.
Keinginan nesting atau bersih-bersih memang makin kuat menjelang persalinan amak Mama tetap harus menjaga kondisi jangan terlalu lelah serta jangan mengangkat barang berat sendiri. Pastikan kembali semua persiapan persalinan agar tidak ada yang ketinggalan. Yang bisa Mama lakukan saat ini adalah menunggu jadi pastikan semuanya sudah dipersiapkan dengan benar ya Mams.