Mamapapa.id
  • HOME
  • SIAP NIKAH?
  • MAMA PAPA
    • Persiapan Kehamilan
    • Kehamilan
    • Melahirkan
    • Parents’ Story
    • Kesehatan
  • BAYI DAN ANAK
    • Bayi
      • Usia 0 – 6 Bulan
      • Usia 7-12 Bulan
    • Junior Kids
      • Usia 1-3 Tahun
      • Usia 4-5 Tahun
    • Senior Kids
      • Usia 6-10 Tahun
    • Perawatan
    • Menyusui
    • MPASI
    • Penyakit
    • Keselamatan
    • Aktivitas
    • Tumbuh kembang
    • Perlengkapan Bayi
  • REVIEW
  • NAMA BAYI
  • EVENT
  • INFOGRAFIS
  • VIDEO
  • HUBUNGI KAMI
    • Iklan dan Kerjasama
    • Tentang MamaPapa.id
    • Alamat Redaksi
    • Join As Contributor
No Result
View All Result
  • HOME
  • SIAP NIKAH?
  • MAMA PAPA
    • Persiapan Kehamilan
    • Kehamilan
    • Melahirkan
    • Parents’ Story
    • Kesehatan
  • BAYI DAN ANAK
    • Bayi
      • Usia 0 – 6 Bulan
      • Usia 7-12 Bulan
    • Junior Kids
      • Usia 1-3 Tahun
      • Usia 4-5 Tahun
    • Senior Kids
      • Usia 6-10 Tahun
    • Perawatan
    • Menyusui
    • MPASI
    • Penyakit
    • Keselamatan
    • Aktivitas
    • Tumbuh kembang
    • Perlengkapan Bayi
  • REVIEW
  • NAMA BAYI
  • EVENT
  • INFOGRAFIS
  • VIDEO
  • HUBUNGI KAMI
    • Iklan dan Kerjasama
    • Tentang MamaPapa.id
    • Alamat Redaksi
    • Join As Contributor
No Result
View All Result
Mamapapa.id
No Result
View All Result

10 Jawaban Untuk Pasangan Agar Cepat Hamil

Maria by Maria
January 11, 2019
in MAMA PAPA, Pra Konsepsi
0
10 Jawaban Untuk Pasangan Agar Cepat Hamil
4
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on WhatsappShare on line

Kehamilan memang menjadi suatu hal yang dinantikan dan selalu menghadirkan kebahagiaan bagi pasangan yang terjalin dalam sebuah hubungan pernikahan. Terlebih lagi jika pernikahan sudah dilalui dalam waktu yang lama. Selain dipengaruhi kesehatan, masa subur dan gaya hidup, hal yang tidak kalah penting agar cepat hamil adalah pengetahuan Mama Papa seputar hubungan intim.

Bila Mampaps selepas menikah tidak langsung hamil atau bahkan sudah menunggu bertahun-tahun untuk mendapati kehamilan, ada baiknya Mampaps mengetahui lebih detail terkait hubungan intim. Tentunya setelah menikah, hal ini bukan menjadi hal yang tabu untuk dibicarakan Mama dan Papa kan?

Nah, berikut ini ada penjelasan yang mungkin bisa menjadi jawaban dari pertanyaan Mampaps terkait hubungan intim agar mempercepat kehamilan.

Baca Juga: Awasi Faktor Resiko dan Penyebab Susah Hamil

(sumber gambar: https://www.mom365.com)

Seperti Apa Posisi Terbaik Untuk Mendapat Kehamilan?

Kama Sutra tidak akan menjamin kehamilan, tetapi jika mama dan papa mencoba untuk mendapatkan kehamilan, tidak ada salahnya menjadikan posisi seks Kama Sutra sebagai favorit baru loh. Terutama jika Anda berharap untuk hamil cepat.

Posisi seks tertentu bisa membantu mensukseskan pembuahan, posisi ini umumnya melibatkan proses mendorong dan memanfaatkan gravitasi untuk membantu sperma agar dapat membuahi sel telur.

Beberapa posisi yang disarankan untuk mendapat kehamilan diantaranya penetrasi dari belakang, doggy style, serta misionaris. Karena posisi ini membantu penetrasi lebih dalam sehingga mempermudah sperma untuk mencapai serviks.

Baca juga: Wajib Dicoba Mams! 5 Posisi Seks Agar Cepat Hamil

Apakah Istri Perlu Orgasme Untuk Hamil?

Tentu saja, sangat penting bagi pasangan untuk orgasme dalam mencoba untuk memperolah kehamilan, tetapi tidak ada bukti bahwa orgasme wanita membuat perbedaan di sini. Kontraksi lembut di dalam rahim istri dapat membantu memindahkan sperma, naik ke leher rahim, tetapi ini terjadi dengan atau tanpa istri mengalami orgasme.

Apakah Ada Posisi Seks Tertentu Untuk Memiliki Anak Laki-Laki Atau Perempuan?

Belum ada penelitian yang membuktikan bahwa posisi tertentu dapat meningkatkan kemungkinan mengandung anak laki-laki atau perempuan, karena ada banyak cerita atau mitos yang menyarankan secara berbeda. Seseorang mengklaim bahwa untuk mengandung seorang anak perempuan, pasangan harus melakukan banyak hubungan seks dengan posisi istri di atas. Tetapi klaim lain menyatakan bahwa posisi istri di atas akan cenderung melahirkan anak laki-laki.

Haruskah Mama Tetap Berbaring Setelah Berhubungan Seks Untuk Meningkatkan Peluang Hamil?

Jika mama tetap berbaring setelah bercinta, cairan sperma lebih mungkin untuk tetap berada di vagina dan di sekitar leher rahim daripada jika langsung bangun. Cobalah tetap berbaring selama sepuluh menit setelah berhubungan seks, dengan pinggul diangkat di atas bantal untuk mendorong sperma turun ke sel telur.

Kapan Waktu Terbaik Untuk Berhubungan Seks Jika Sedang Melakukan Program Kehamilan?

Berhubungan intim pada masa subur sangat penting agar kemungkinan kehamilan lebih tinggi. Waktu terbaik ini sangat tergantung pada kapan mama mengalami ovulasi. Jika mama tidak yakin, gunakan kalkulator ovulasi untuk mencari tahu kapan tepatnya masa subur mama.

Bagi kebanyakan wanita, berhubungan seks sekitar 14 hari setelah hari pertama menstruasi terakhir adalah saat paling subur. Berhubungan seks secara rutin dan teratur pada masa ini dianggap lebih efektif daripada hanya berhubungan seks sesekali.

Baca Juga: Menghitung Masa Subur Agar Cepat Hamil

Berapa Kali Berhubungan Seks Yang Perlu Dilakukan Ketika Mencoba Untuk Hamil?

Rata-rata, setiap pasangan butuh sekitar 12 bulan untuk hamil jika mereka melakukan hubungan seks teratur, dengan catatan tidak menggunakan kontrasepsi dan tidak memiliki masalah kesuburan. Jadi jangan khawatir jika mama dan papa sudah mencoba selama beberapa bulan namun belum mendapati tes kehamilan positif.

Meski tidak ada jaminan, semakin banyak berhubungan seks secara teratur terutama di masa subur, semakin besar kemungkinan untuk mendapatkan momongan.

Apa Saja Kiat Berhubungan Seks Untuk Memaksimalkan Peluang Kehamilan?

Jangan gunakan pelumas. Karena meski mungkin lebih nyaman, beberapa pelumas tidak ramah terhadap sperma, bahkan bisa menyebabkan sperma mati sebelum mencapai sel telur. Selain itu, jangan lakukan apa pun yang berpotensi menaikkan suhu tubuh setelah berhubungan seks. Misalnya, olahraga berat atau mandi air panas. Karena sperma mulai kehilangan motilitas dan viabilitasnya saat terpapar suhu tinggi.

Bagaimana Cara Meningkatkan Jumlah Sperma Secara Alami?

Pola hidup sehat sangat berpengaruh pada kualitas dan kuantitas sperma. Hindari stress, kurang tidur, alkohol serta rokok. Secara teratur berolahraga juga dapat meningkatkan jumlah sperma namun pastikan Papa tidak overtraining atau berolahraga terlalu berlebihan.

Jumlah sperma yang rendah sering dikaitkan dengan faktor-faktor risiko seperti kekurangan seng atau kekurangan vitamin. Jadi, membuat beberapa perubahan nutrisi dan pola makan bisa menjadi cara yang bagus untuk meningkatkan jumlah sperma.

Beberapa makanan yang bisa meningkatkan kuantitas sperma diantaranya:

  • produk susu
  • kacang-kacangan, gandum dan sereal
  • daging sapi
  • ikan, tiram, kepiting
  • sayuran seperti bayam, toge, asparagus

Baca Juga: Menguak Mitos Seputar Kehamilan! Cari Faktanya Disini

Apakah Berat Badan Memengaruhi Kehamilan?

Berat badan tidak hanya berperan dalam seberapa cepat seseorang hamil, tetapi juga memengaruhi kesehatan mama selama kehamilan. Berat badan Mama dapat mempengaruhi frekuensi ovulasi. Jadi, cari tahu indeks massa tubuh dengan memasukkan tinggi dan berat badan ke dalam kalkulator BMI online. Jika hasilnya menunjukkan kelebihan berat badan atau kurang, dokter biasanya memberikan rujukan untuk berkonsultasi ke ahli gizi atau merekomendasikan program latihan untuk membantu mama dan papa juga mencapai BMI ideal dan membuat tubuh dalam kondisi terbaik.

Baca Juga: Apakah Mama Cukup Sehat untuk Menjalani Kehamilan?

Makanan Apa Yang Membantu Program Hamil?

Diet tidak hanya penting bagi kesehatan, tetapi juga dapat mempengaruhi kesuburan mama dan papa. Pastikan untuk memasukkan makanan sehat tertentu dalam diet yang akan memastikan tubuh mama dan papa tidak kekurangan nutrisi dan vitamin penting untuk mensukseskan program kehamilan.

Cobalah perbanyak konsumsi bayam, pisang, telur, sereal, kacang-kacangan. Karena bayam sendiri adalah salah satu sayuran hijau yang merupakan kunci untuk produksi telur dan sperma yang sehat karena mengandung seng. Pisang kaya akan vitamin B6, yang membantu mengatur hormon, dan telur serta sereal membantu asupan Vitamin D yang seimbang. Kekurangan vitamin D sering menimbulkan risiko infertilitas. Terakhir, lentil, dan kacang-kacangan dikenal sebagai peningkat kesuburan karena penuh dengan protein nabati yang hebat.

Semoga artikel ini bermanfaat ya buat mama dan papa yang sedang merencanakan kehamilan. Dan dari semua usaha di atas, alangkah baiknya pada akhirnya kita berpasrah bahwa kehamilan adalah anugerah dari Tuhan YME.

Baca Juga: Kenapa Ya Mama Sulit Hamil Lagi?

Tags: agar cepat hamilcara cepat hamilkehamilanpra konsepsi
Previous Post

Membersihkan Kotoran Telinga Bayi

Next Post

Penting Mams! Ketahui Kesalahan Saat Menyiapkan Sufor

Maria

Maria

A parenting blogger.

Related Posts

Bayi Meninggal Dalam Kandungan (Stillbirth) Kenapa Bisa Terjadi?
Kehamilan

Bayi Meninggal Dalam Kandungan (Stillbirth) Kenapa Bisa Terjadi?

December 9, 2019
Event: A Day for Wonderful Mams
Event

Event: A Day for Wonderful Mams

December 9, 2019
persiapan mental melahirkan
Melahirkan

7 Persiapan Mental Menjelang Persalinan

December 6, 2019
Mendengarkan Musik untuk Janin Membuatnya Pintar?
Kehamilan

Mendengarkan Musik untuk Janin Membuatnya Pintar?

December 4, 2019
bullyling di sekolah
BAYI DAN ANAK

Ajarkan Anak untuk Bisa Melawan Bullying di Sekolah

December 3, 2019
Aturan dan Cara Menyimpan Obat yang Tepat
Penyakit

Aturan dan Cara Menyimpan Obat yang Tepat

December 2, 2019
Next Post
Penting Mams! Ketahui Kesalahan Saat Menyiapkan Sufor

Penting Mams! Ketahui Kesalahan Saat Menyiapkan Sufor

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Subscribe channel youtube kita!

DMCA.com Protection Status
ADVERTISEMENT
Mamapapa.id

A friend for first timer parents

Jadi kesayangan dari Mama dan Papa itu sebuah keberuntungan buatku.

Hubungi Kami Di :

Phone : (021) – 22521174

Email : hello@mamapapa.id

Keep In Touch on Social Media

No Result
View All Result
  • HOME
  • SIAP NIKAH?
  • MAMA PAPA
    • Persiapan Kehamilan
    • Kehamilan
    • Melahirkan
    • Parents’ Story
    • Kesehatan
  • BAYI DAN ANAK
    • Bayi
      • Usia 0 – 6 Bulan
      • Usia 7-12 Bulan
    • Junior Kids
      • Usia 1-3 Tahun
      • Usia 4-5 Tahun
    • Senior Kids
      • Usia 6-10 Tahun
    • Perawatan
    • Menyusui
    • MPASI
    • Penyakit
    • Keselamatan
    • Aktivitas
    • Tumbuh kembang
    • Perlengkapan Bayi
  • REVIEW
  • NAMA BAYI
  • EVENT
  • INFOGRAFIS
  • VIDEO
  • HUBUNGI KAMI
    • Iklan dan Kerjasama
    • Tentang MamaPapa.id
    • Alamat Redaksi
    • Join As Contributor

Copyright © 2018, Mamapapa.id