Hai Mampaps siapa yang tidak tahu dengan yogurt? Yups, yogurt biasanya dijadikan sebagai makanan pendamping ataupun cemilan. Yogurt merupakan olahan susu yang difermentasikan menggunakan bakteri alami yang baik untuk kesehatan tubuh.
Karena olahannya terbuat dari susu, yogurt memiliki manfaat yang sama seperti yang dihasilkan oleh susu. Tapi Mampaps, bagaimana dengan ibu hamil? Apakah masih dapat mengonsumsinya? Mari Mampaps kita bahas…
Manfaat Yogurt untuk Ibu Hamil
Mampaps tak sedikit orang menganggap bahwa mengonsumsi yogurt saat hamil dapat membahayakan kesehatan Mama maupun janin. Tapi anggapan demikian kurang tepat, karena yogurt tetap aman dan bermanfaat untuk Mama selama hamil. Manfaat yogurt untuk ibu hamil antara lain:
1. Mengandung Kalsium
Yogurt merupakan salah satu sumber kalsium terbaik yang sangat diperlukan untuk kesehatan ibu hamil dan janin. Manfaatnya agar si kecil terhindar dari risiko cacat saraf. Selain itu, kalsium dalam yogurt juga bermanfaat untuk kesehatan tulang dan gigi ibu dan janin.
2. Sumber Protein, Vitamin dan Mineral
Protein dalam yogurt bermanfaat untuk pertumbuhan dan regenerasi sel. Selain itu, dengan mengkonsumsi yogurt, ibu hamil akan mendapatkan tenaga lebih untuk melewati masa kehamilannya. Tak hanya protein saja, kandungan yogurt juga mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan janin dalam perkembangannya.
3. Sumber Probiotik
Yogurt mengandung probiotik alami yang bermanfaat untuk mengatasi gangguan pencernaan. Dengan mengkonsumsi yogurt selama hamil, membuat pencernaan ibu hamil menjadi lebih sehat. Seperti mencegah ibu hamil dari sembelit dan gangguan usus lainnya.
4. Menjaga Keseimbangan Elektrolit
Yogurt menjadi salah satu sumber kalium yang sangat baik untuk ibu hamil dan janin. Setiap 1 cup yogurt mengandung sekitar 398 mg kalium. Kandungan ini setara dengan jumlah kalium dalam pisang berukuran sedang. Kalium tentu saja sangat baik untuk ibu hamil dan janin karena berperan menjaga keseimbangan elektrolit. Selain itu kalium juga penting untuk menjaga denyut jantung dan kesehatan jantung.
5. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Mampaps, usus kita akan menghasilkan sistem imun yang akan berdampak pada sistem imun tubuh secara keseluruhan. Dengan memelihara usus, sistem imun tubuh pun akan semakin baik.
Baca Juga: Hati-Hati! Ini 9 Pantangan Makanan Ibu Hamil yang Tidak Disangka
Aturan Minum Yogurt
Mampaps, selama hamil pun Mama tetap dianjurkan untuk mengkonsumsi yogurt secara teratur karena memang manfaatnya yang baik untuk kesehatan Mama dan juga si kecil. Aturannya mengonsumsinya Mama dapat mengonsumsi maksimal 2 botol perharinya atau para ahli menyarankan untuk makan 3 cup kecil yogurt dalam sehari untuk mendapatkan manfaatnya.
Baca Juga: Ini Dia Obat-Obatan Yang Boleh Dikonsumsi Saat Mama Hamil!
Jenis Yogurt yang Aman
Mama yang sedang hamil harus tahu aturannya jika akan mengkonsumsi produk olahan susu termasuk olahan yogurt ini, yaitu harus melalui proses pasteurisasi. Karena jika telah melewati proses pasteurisasi maka aman untuk dikonsumsi.
Pasteurisasi adalah suatu proses dalam pengolahan susu yang melibatkan pemanasan dengan suhu dibawah titik didih. Proses pemanasan ini harus menjamin musnahnya mikroorganisme dan semua bakteri patogenik yang tidak diinginkan.
Selain itu untuk Mams yang sedang hamil disarankan mengkonsumsi yogurt yang rendah lemak (low fat) dan tidak mengandung penambah rasa (plain). Hindari yogurt yang mengandung pemanis dan memiliki tekstur lebih kental. Yogurt yang mengandung pemanis dan memiliki tekstur lebih kental mengandung lebih sedikit nutrisi.
Baca Juga: Manfaat Buah Pepaya untuk Ibu Hamil dan Perkembangan Janin
Waktu Tepat Minum Yogurt
Yogurt yang rasanya asam sering sekali membuat Mama yang sedang hamil tak berani menyantapnya dalam keadaan perut kosong. Karena dianggap akan membuat sakit perut. Ternyata berdasarkan pakar gizi menyebutkan bahwa mengkonsumsi yogurt sebaiknya dalam keadaan perut kosong atau sebelum makan.
Alasannya bakteri baik atau probiotik di dalam yogurt ini harus sampai di usus besar dalam keadaan hidup agar efektif menjaga pencernaan dan kesehatan. Sedangkan jika yogurt disantap setelah makan, bakteri baik atau probiotik ini akan mati. Bakteri ini akan mati karena terkena asam lambung yang keluar akibat proses pencernaan makanan.
Begitu juga jika selama kehamilan Mama terasa mual, yogurt mampu mengatasi mual tersebut. Probiotik dalam yogurt akan berfungsi untuk mengatasi masalah bakteri yang tidak seimbang dalam usus.
Baca Juga: Ibu Hamil Minum Kopi, Bolehkah? Baca Dulu Aturannya!
Yogurt yang Harus Dihindari
Mengkonsumsi yogurt selama hamil memang aman. Namun, dalam pemilihan yogurt tersebut Mampaps harus benar berhati-hati. Yang harus dihindari yaitu yogurt yang belum dipasteurisasi. Penting untuk Mampaps membaca label sebelum membeli.
Selain itu, hindari yogurt yang mengandung lemak tinggi karena mengandung banyak lemak jenuh yang tidak baik untuk kesehatan jantung selain itu bisa menyebabkan berat badan berlebih.
So Mampaps mengkonsumsi yogurt selama hamil cenderung aman selama Mampaps mengkonsumsinya sesuai aturannya. Mulai dari pemilihan yogurt pada labelnya, porsinya tidak terlalu banyak, dan tidak menimbulkan gejala pada Mampaps.
Tapi, jika selama mengkonsumsinya Mampaps muncul gejala coba konsultasikan langsung ke dokter kandungan.
Baca Juga: Yuk Konsumsi Buah Ini Saat Mama Hamil dan Cek Manfaatnya!