Mendapatkan rambut sehat dan kuat bukan hanya impian orang dewasa saja. Mama pasti ingin rambut si kecil sehat dan kuat kan? Saat si kecil sudah mulai pintar bermain di luar rumah sudah pasti mereka akan terkena debu, pasir, sinar matahari atau bahkan tanah.
Bukan hanya badan saja yang menjadi kotor tapi rambut juga ikut kotor. Kadang mama sebal ya jika anak bermain kotor-kotoran. Tapi yang namanya anak-anak tidak akan peduli dengan kotor meskipun mereka nantinya akan dimarahi Mama.
Membiasakan si kecil untuk selalu menjaga kesehatan rambutnya juga sama pentingnya dengan menjaga kesehatan bagian tubuh lainnya. Masalah pada rambut anak dimulai dari rambut kusut hingga berketombe bahkan sampai ada yang berkutu.
Baca Juga : Matikan Gadget, dan Ajak Si Kecil Bermain di Luar Rumah Sekarang!
Sebagai orang tua pasti khawatir jika anak terus-terusan rambutnya kotor. Nah, sekarang ini sudah banyak tips yang bisa membantu Mama dalam merawat rambut si kecil agar senantiasa sehat. Yuk simak beberapa tipsnya.
Lakukan keramas secara teratur
Mama bisa lakukan perawatan seperti keramas setiap dua hari sekali atau seminggu dua kali agar rambut tetap sehat dan bersih. Biasanya anak kecil pasti susah sekali jika dikeramasin.
Maka dari itu mama harus sabar dan tidak memaksanya. Mencuci rambut anak juga harus dilakukan dengan hati-hati dan lembut.
Menyisir dengan hati-hati
Mama bisa memulainya saat rambutnya masih basah dan bagian bawah dulu. Sisir sedikit demi sedikit bagian bawah sampai terurai. Jika sudah maka mulailah menyisir dari atas.
Cara seperti ini tidak akan menyakitkan bagi rambut anak bila dibandingkan dengan menyisir langsung dari bagian atas.
Memakai pelembap rambut
Mama bisa menggunakan pelembap atau disebut juga dengan hair conditioner. Fungsinya mencegah rambut kusut saat terkena matahari dan debu. Bisa juga menggunakan minyak zaitun, minyak kelapa atau shea butter.
Konsumsi makanan bergizi
Selain melakukan perawatan dari luar mama juga perlu memerhatikan perawatan dari dalam. Rambut membutuhkan asupan vitamin juga mineral seperti vitamin A, vitamin E, vitamin C, zinc, zat besi dan asam omega 3.
Makanan yang banyak mengandung zat-zat tersebut antara lain telur, tiram, sayuran hijau, kacang-kacangan, ikan salmon dan susu rendah lemak.
Gunakan pelindung saat di luar rumah
Kegiatan anak yang banyak melakukan aktivitas di luar rumah bisa menyebabkan rambut cepat kusut, kering dan tidak sehat. Mama bisa biasakan untuk memakaikan topi saat si kecil berada di luar rumah.
Dengan ini anak akan terlindungi dari sengatan matahari. Saat berenang juga perlu loh tetapi pakaikan topi renang loh Mams. Cuci rambut dengan bersih sehabis berenang agar sisa klorin dalam air kolam renang hilang ya Mams.
Baca Juga : Musim Hujan? Yuk Lakukan Kegiatan Seru Di Rumah Bersama Anak
Nah bagaimana Mams, mudah kan cara merawat rambut anak agar sehat dan kuat? Satu hal yang perlu diketahui yaitu Mams harus sabar dan telaten. Selamat mencoba!