Selama kehamilan, asupan makronutrien seperti karbohidrat, protein, dan lemak sangat diperlukan Mama. Namun, kebutuhan akan mikronutrien yang meliputi vitamin, mineral juga meningkat lebih banyak daripada kebutuhan makronutrien. Vitamin dan mineral mendukung pertumbuhan janin pada setiap tahap kehamilan dan diperlukan untuk mendukung fungsi-fungsi penting seperti pertumbuhan sel.
Salah satu yang dibahas kali ini adalah suplemen kalsium yaitu CDR atau Calsium-D-Redoxon. Suplemen ini mengandung banyak vitamin, mineral serta kalsium. Seperti yang diketahui, Mama memerlukan asupan kalsium tiga kali lipat dari wanita biasa selama kehamilan. Dan CDR seringkali dikonsumsi Mama untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil.
Amankah Minum CDR Untuk Ibu Hamil?
Meski banyak sumber kalsium dari makanan alami, banyak Mama yang khawatir akan kebutuhan kalsium hariannya selama kehamilan. Ketidak tahuan mengenai takaran makanan sehari-hari serta komposisi yang tepat untuk memenuhi kebutuhan kalsium merupakan salah satu alasannya.
Dari sekian banyak multivitamin yang dijual di pasaran, CDR atau Calsium-D-Redoxon merupakan salah satu vitamin yang dikhususkan untuk memenuhi kebutuhan kalsium.
Namun banyak Mama yang ragu apakah minum CDR aman untuk kehamilan, mengingat CDR bukan multivitamin yang dikhususkan untuk ibu hamil.
Manfaat Mengkonsumsi CDR Untuk Ibu Hamil
CDR memiliki kandungan vitamin, mineral dan kalsium serta mengandung vitamin D, B6 dan Vitamin C yang bermanfaat untuk membantu penyerapan kalsium dalam tubuh.
Minum CDR secara teratur akan membantu untuk memenuhi kebutuhan kalsium yang baik untuk tulang serta juga meningkatkan daya tahan tubuh.
Baca juga: Hati-Hati! Ini 9 Pantangan Makanan Ibu Hamil yang Tidak Disangka
Aturan Mengkonsumsi CDR Untuk Ibu Hamil
CDR memang memiliki segudang manfaat bagi ibu hamil, namun penggunaannya harus tetap diperhatikan dan tidak boleh sembarangan.
Beberapa hal yang perlu menjadi perhatian Ibu Hamil sebelum mengonsumsi CDR
1. Konsultasi dahulu dengan dokter kandungan
Karena selama hamil Mama tidak boleh sembarangan mengkonsumsi suplemen tanpa ijin dokter. Bila memang dokter mengijinkan Mama untuk mengkonsumsinya lebih baik minum hanya jika diperlukan dan sesuai dosis yang dianjurkan.
Mengonsumsi suplemen kalsium harus memperhatikan pengaruhnya pada obat lain yang Mama konsumsi karena kalsium bisa mengurangi kemampuan penyerapan banyak obat
2. Minum hanya bila diperlukan
CDR mengandung pemanis buatan dan juga soda. Jika dua zat itu terlalu banyak masuk ke tubuh ibu hamil secara berlebihan tentu tidak baik untuk kehamilan Soda dapat meningkatkan produksi gas dalam lambung dan membuatnya mulas. Selain itu soda juga meningkatkan produksi air seni. Jika Mama tidak banyak minum bahkan bisa dehidrasi. Begitu juga dengan pemanis buatan dalam CDR. Meskipun sedikit tetapi dapat mengakibatkan hipoglikemia.
Minum CDR sesekali merupakan langkah bijak untuk mengurangi resiko gangguan pada kehamilan.
3. Minum Sesuai Dosis
Semua obat maupun vitamin, tentunya tidak baik bila diminum melebihi dosis anjuran atau kurang dari dosis yang dianjurkan. Oleh karena ini, selalu minum CDR sesuai dosis yang disarankan.
Baca Juga: Ini Dia Obat-Obatan Yang Boleh Dikonsumsi Saat Mama Hamil!
Nah Mams, menurut dokter kandungan, meski mengonsumsi CDR sesuai dosis anjuran tidak berbahaya namun sebaiknya Mama mengonsumsi makanan alami atau vitamin khusus ibu hamil Jadi bijak-bijak ya Mams mengkonsumsi suplemen ini.
Kebutuhan Kalsium Untuk Ibu Hamil
Saat kehamilan, terutama trisemester kedua dan ketiga terpenuhinya kebutuhan kalsium sangat diperlukan. Jika saat hamil tidak mendapatkan asupan kalsium yang cukup, maka janin akan mengambilnya dari tulang Mama dan jika hal ini terus menerus terjadi maka Mama akan mengalami osteoporosis atau pengeroposan tulang.
Setiap harinya Mama memerlukan 1000mg kalsium murni yang siap diserap ke dalam darah. Umumnya kalsium yang terdapat pada makanan dan minuman berupa campuran dengan karbonat, sitrat dan laktat. Kalsium ini akan diuraikan menjadi kalsium murni setelah proses pencernaan oleh tubuh.
Kebanyakan, kalsium yang digunakan saat ini adalah kalsium karbonat karena memiliki persentase kalsium murni tertinggi yaitu sekitar 40%. Namun jenis ini memerlukan asam lambung cukup tinggi untuk dicerna sehingga disarankan dikonsumsi bersama makanan.
Baca Juga: Bolehkan Ibu Hamil Minum Yogurt? Ketahui Dulu Aturannya
Makanan dan Minuman Alami Sumber Kalsium
Kebutuhan nutrisi Mama selama kehamilan bisa berbeda-beda, bergantung pada usia, berat badan, aktivitas Mama. Beberapa jenis makanan ini memiliki kandungan kalsium tertinggi untuk memenuhi kebutuhan kalsium Mama selama hamil:
- Minum 3 gelas susu atau susu kedelai setiap harinya
- Sarden kering
- Jus jeruk
- Keju rendah lemak
- Yoghurt rendah lemak
Saya ingin tanya. Pada artikel di bagian bawah dijelaskan bahwa minum CDR sesekali merupakan langkah bijak untuk mengurangi resiko gangguan pada kehamilan. Maksudnya sesekali itu apa ya? Apakah ngonsumsi CDR dua hari sekali, 5 hari sekali, atau seminggu sekali. Ya, saya tanya biar saya tidak salah minum dan timbul efek samping. Terima kaish.