Masa anak-anak adalah masa paling indah dan sangat berharga. Karena diusia ini orang tua bisa membentuk kepribadian si kecil yang akan bermanfaat bagi masa depannya nanti.
Mulai dari memperkenalkan hal-hal yang baik bagi anak, seperti mengajarkan kata-kata yang sopan, mengajarkan cara meminta maaf, dan mengajarkannya agar selalu berkata tolong saat membutuhkan bantuan orang lain.
Mengapa hal ini penting? Jelas ya Mampaps, karena hal-hal di atas akan menjadi dasar tumbuh kembang kepribadian si kecil. Kata “tolong”, “maaf”, dan juga “terima kasih” adalah kata-kata yang sangat sederhana.
Baca juga: Ini Cara Mengajarkan Kids Zaman Now Peduli Sesama & Tahu Sopan Santun
Bahkan kata itu sangat familiar di telinga, tetapi memiliki kekuatan yang sangat luar biasa dalam membangun hubungan yang baik sesama manusia. Nah, yuk ajarkan kebaikan itu sejak sekarang Mampaps.
Perkenalkan sejak dini
Mams, mengajarkan dan mendidik anak untuk terbiasa dan belajar minta maaf sebaiknya mulai diajarkan sejak usia dini dan mereka masih kecil, bahkan jika bisa saat mereka baru pertama kali mampu berbicara dan berinteraksi dengan lingkungannya.
Jadi misalnya anak melakukan kesalahan, sengaja atau tidak, mintalah mereka untuk mengucapkan kata maaf.
Ajarkan si kecil untuk meminta maaf pada hal kecil
Mendidik anak untuk mau berkata maaf itu tak mudah, maka beritahu alasan sederhana tentang hal yang tidak sopan dan ajarkan mereka untuk berkata maaf meski itu kesalahannya sepele.
Beri pemahaman mengenai kesopanan
Sebelum Mama dan Papa mengajarkan si kecil memita maaf, coba berikan terlebih dahulu pemahaman bahwa hal tersebut tidak baik dan tidak sopan jika dilakukan.
Misalkan, minta si kecil untuk meminta maaf saat secara tidak sengaja mereka bersendawa ketika makan bersama, saat tak sengaja mereka buang gas dan lain sebagainya.
Jangan langsung memarahi dan menyalahkan si kecil
Saat mengetahui si kecil bersalah, Mampaps jangan langsung menyalahkannya dan menyuruhnya minta maaf. Tapi mama cari tahu dan tanyakan dulu apa yang membuatnya melakukan kesalahan. Dari situ Mampaps bisa menasihati dan perlahan memintanya untuk berkata maaf.
Ajarkan si kecil untuk berlapang dada
Tak hanya sekedar meminta maaf dan mengajarkan si kecil untuk menerima kekalahannya. Mama juga bisa mengajarkan si kecil agar mau memaafkan orang lain. Karena ketika harapan si kecil tidak sebanding dengan kenyataan pada seseorang, ajarkan juga pada mereka untuk berbesar hati menerima kenyataan.
Saat ini, banyak loh Mams orang tua yang mengabaikan pendidikan karakter untuk anak-anak mereka. Mulai dari mendidik si kecil untuk rela berbesar hati, meminta maaf, dan memaafkan.
Baca Juga : Jangan Dipaksa, Itu Salah Satu Tips Mudah Melatih Anak Menulis!
Hal ini mungkin saja dipengaruhi oleh ambisi orang tua yang lebih mementingkan perkembangan akademiknya dalam dunia pendidikan.
Tapi apalah dayanya Mams, jika si kecil pandai dalam ilmu pengetahuan, namun dia tak memiliki kepribadian yang baik dan enggan untuk meminta maaf saat dia melakukan kesalahan.
Karena anak berhak memiliki masa depan terbaik, jadi seimbangkan pendidikan dari segala sisi kehidupannya ya Mams.