Kemana nih jadwal liburan bersama si kecil? Ke pantai, pegunungan, tempat rekreasi indoor, atau hanya di rumah saja?
Di manapun tempatnya Mampaps bisa merencanakan liburan keluarga yang menyenangkan dan memberikan pengalaman yang seru untuk si kecil.
Baca Juga : Travelling Bersama Si Kecil? Yuk, Perhatikan 5 Destinasi Wisata Berikut Ini!
Yuk, susun persiapan liburan keluarga bersama si kecil dengan beberapa tips berikut ini:
Diskusi Tempat Liburan Bersama Si Kecil
Banyak tempat liburan yang dapat memberikan pengalaman baru pada si kecil, terlebih jika si kecil sudah bersekolah atau dapat memperhatikan lingkungan sekitar.
Eits.. sebelum memilih tempat Mampaps harus mempertimbangkan jarak tempat liburan, fasilitas yang diberikan, kesesuaian tempat liburan dengan usia anak, dan manfaat tempat liburan yang dikunjungi.
Hal ini berguna agar Mampaps tidak salah pilih tempat liburan bersama si kecil. Namun, tempat liburan yang Mampaps pilih belum tentu sesuai dengan harapan si kecil loh!
Nah, jika si kecil sudah bisa menentukan tujuan yang ia inginkan maka sebaiknya lakukan diskusi bersama untuk menentukan kemana tahun ini akan berlibur.
Persiapkan Budget Liburan
Mempersiapkan dana untuk berlibur tentunya sangat penting nih Mampaps, mulai dari transportasi, penginapan, makan, dan dana yang tidak terduga lainnya.
Tentu ini berhubungan dengan lokasi dari tujuan berlibur yang Mampaps rencanakan. Hitung dan buatlah list keperluan-keperluan yang akan dikeluarkan selama liburan, dengan begini pembukuan keuangan saat berlibur bisa terkendali dengan baik.
Namun, jangan pernah memaksakan kehendak untuk mengajak si kecil ke tempat yang cukup jauh dan harus menghabiskan dana yang cukup tinggi! Mampaps bisa memilih tempat liburan yang terjangkau dan memiliki banyak manfaat untuk si kecil.
Siapkan Cuti Liburan Mampaps
Persiapan liburan keluarga tentunya berhubungan dengan liburan Mampaps juga dong, terutama bagi Mampaps yang bekerja.
Ayo siapkan cuti pada jauh-jauh hari yang sesuai dengan jadwal libur sekolah si kecil, ayo jangan sampai liburan gagal karena Mampaps lupa mengambil cuti.
Tiket Perjalanan? Ayo Siapkan Dari Sekarang
Tahu dong saat liburan tiket kemanapun harganya melonjak tinggi? Bukan hanya itu, terkadang tiket perjalanan, tempat penginapan, dan tempat rekreasi bisa-bisa habis karena ramainya pengunjung.
Sebaiknya persiapan liburan keluarga setiap tahunnya memang harus terencana dengan baik Mampaps! Seperti memesan tiket jauh-jauh hari, misal 2 bulan sebelum keberangkatan.
Biasanya harga tiket yang ditawarkan sedikit lebih murah dibandingkan jika memesannya seminggu sebelum melakukan perjalanan.
Nah, di sini butuh kejelian loh untuk pemesanan tiket. Ayo, jangan sampai liburan keluarga tahun ini batal karena tidak mendapatkan tiket ya Mampaps!
Yuk, List Barang-Barang yang Akan Dibawa
Agar persiapan liburan keluarga tersusun sesuai rencana, maka buatlah list barang-barang apa saja yang akan di bawa saat liburan nanti.
Misal, saat memilih lokasi liburan ke pantai maka Mampaps harus mempersiapan pakaian renang, mainan pasir si kecil, kacamata, dan cream kulit.
Namun, jangan lupa juga untuk selalu menyiapkan kotak obat dan camilan wajib yang harus di bawa saat diperjalanan.
Ajaklah si kecil untuk bersama merapikan bawang bawaannya ya Mampaps! Ini juga menjadi kesempatan yang baik untuk si kecil belajar mempersiapkan barang kebutuhannya yang akan dibawanya nanti.
Apa Saja Nih Kegiatan Selama Liburan Nanti?
Agar tidak bingung mau kemana dari tujuan liburan yang sudah Mampaps siapkan bersama si kecil, maka sebelum berangkat persiapkan terlebih dahulu destinasi yang ingin dituju selama berada di lokasi liburan.
Hal ini berguna agar si kecil tidak bosan saat menikmati liburannya, jangan hanya berdiam diri di hotel saja tapi buatlah permainan interaktif yang membuat si kecil bersemangat untuk menjalani aktivitas setelah liburan.
Dengan persiapan liburan keluarga yang baik, maka semua perencanaan yang sudah Mampaps susun bersama si kecil bisa terlaksana dengan baik bukan?
Baca Juga : Jaga Pola Makan Anak Saat Liburan? Ini Cara Tepatnya!
So, mau kemana nih liburan sekolah tahun ini? Share tempat liburan menarik menurut Mampaps di kolom komentar yuk.