Bagi yang sudah berkeluarga memiliki mobil seakan menjadi sebuah kebutuhan karena sangat menunjang aktivitas sehari hari. Memiliki mobil kita bisa menggunakannnya untuk antar anak sekolah, berwisata bersama keluarga dan banyak manfaat lainnya. Mampaps bisa bayangkan memiliki anak lebih dari 1 agak repot bila hanya mengandalkan motor untuk bepergian terutama di musim hujan.
Nah kali ini kita akan membahas perbandingan mobil matic dan manual yang bisa Mampaps jadikan pertimbangan saat akan membeli mobil baru.
Mobil Transmisi Otomatis (Matic)
Kelebihan:
- Mudah dan praktis untuk dikendarai
- Pengemudi tidak mudah lelah karena cukup menginjak pedal gas dan rem
- Dapat diandalkan di jalanan macet
- Cocok bagi Anda yang sedang belajar mengemudi
Kekurangan:
- Boros bahan bakar
- Perawatan lebih mahal
Mobil Transmisi Manual
Kelebihan:
- Irit bahan bakar
- Biaya perawatan lebih murah
- Suku cadang lebih mudah didapat
- Memiliki engine brake sehingga aman digunakan di kondisi jalan menurun dan menanjak
Kekurangan:
- Pengoperasian pedal mobil lebih rumit
- Pengemudi bisa mudah lelah dan pegal saat mobil digunakan di jalanan macet
Nah itu dia perbedaan mobil matic dan manual. Melalui informasi yang sudah kami sampaikan di atas, Mampaps dapat mempertimbangkan kembali jenis mobil mana yang paling sesuai dengan kebutuhan. Semoga membantu.