Gamis selama ini identik dengan baju yang longgar, panjang dan tidak transparan sesuai dengan syariat Islam. Biasanya dikenakan untuk acara-acara keagamaan, perayaan hari besar umat Islam, bahkan untuk ke pesta.
Belakangan ini, perkembangan gamis sudah sangat pesat. Style yang dikeluarkan pun beraneka ragam. Dengan banyaknya pilihan model gamis, terkadang bingung juga untuk melakukan padu padan.
Baca Juga : Jangan Sembarangan di Medsos, Polisi Virtual Mengintai!
Maka dari itulah, perlu sekali memilih gamis yang tepat supaya sesuai dengan syariat dan juga stylish tentunya. Berikut ada tips memilih gamis supaya style tetap kece meski tertutup rapat.
-
Memilih Gamis dengan Potongan A Line
Gamis yang memiliki potongan A line cocok untuk semua bentuk tubuh. Anda yang memiliki ukuran big size akan membuat tubuh terlihat lebih ramping. Pun bagi wanita pemilik tubuh kurus, membuat tampilan jadi tambah anggun. Bagi yang belum tahu, potongan A line ini memiliki bentuk melebar ke bagian bawah.
Anda yang ingin menyamarkan perut buncit atau paha yang besar, gamis model ini cocok untuk dibeli. Guna menyiasati supaya buncit-buncit semakin teralihkan, pilih gamis dengan hiasan payet atau tambahan brokat. Tentunya pilih tambahan yang senada supaya tidak tabrakan ya.
-
Memilih Warna-warna Bumi atau Pastel
Dua tahun terakhir, warna-warna bumi dan juga pastel sangatlah digemari. Selain enak dilihat, kedua jenis warna tersebut membuat pemakainya terlihat jauh lebih muda. Bisa pilih warna polos atau memiliki corak, sama-sama memiliki daya tarik tersendiri.
Untuk style gamis dengan warna-warna pastel atau bumi banyak sekali influencer atau artis yang juga mengenakannya. Anda bisa mencari inspirasi dari sosok-sosok yang selama ini Anda digemari.
Sementara jika ingin mencari berbagai model gamis terbaru, Blibli merupakan jawabannya. Harga yang ditawarkan sangat beragam, ada yang murah sampai dengan mahal tergantung model yang diinginkan. Proses transaksi cepat, platform marketplace terpercaya akan membuat Anda puas berbelanja.
-
Pilih Bahan Kain yang Halus dan Jatuh
Gamis dibuat dari berbagai bahan, ada yang halus sampai dengan kaku. Supaya saat digunakan nyaman, pilihlah yang terbuat dari bahan-bahan halus. Misalnya saja katun jepang, linen, sifon, maxmara dan lainnya. Jangan asal murah ya, lihat bahan pembuatnya. Karena stylish memang penting, namun kenyamanan adalah yang utama.
Bahan gamis yang jatuh dan halus saat digunakan untuk beraktivitas juga nyaman. Saat dipakai untuk berjalan juga seakan melambai-lambai membuat Anda akan terlihat anggun, menyita perhatian mata yang memandang.
-
Pilihlah Motif yang Sederhana Jangan Terlalu Ramai
Motif yang ditawarkan gamis juga sangat beragam. Untuk menonjolkan kesan trendy dan stylish, pilihlah gamis dengan corak atau motif yang sederhana. Pattern sejenis ini akan membuat proses padu padan di kerudung jadi lebih mudah. Juga membuat tampilan jadi jauh lebih mudah.
Jangan memilih gamis yang terlalu ramai, akan malah terkesan norak. Selain itu, jika memilih gamis dengan motif yang terlalu ramai, seringkali kerudung harus berakhir dengan pilihan warna polos saja. Jika memaksakan memilih kerudung yang tidak kalah ramainya, style malah jadi berantakan.
-
Memilih Aksen Ruffle Namun Rapi
Karena memang sejatinya gamis sendiri sudah longgar, jika ditambahkan ruffle atau aksen kain tumpuk yang berlebihan juga akan terlihat ‘berat’ saat dikenakan. Anda bisa memilih gamis dengan ruffle di bagian bawah atau tangan saja. Pilihlah gamis ruffle yang juga sederhana dan tidak berlebihan.
Pemilihan gamis dengan model ini akan membuat tampilan jadi muda, ceria dan bertenaga. Orang-orang akan susah membedakan, Anda sudah menikah atau belum.
-
Padukan dengan Jilbab yang Sesuai
Tidak kalah penting, pilihlah jilbab yang sesuai dengan kebutuhan. Misalnya saja Anda sedang mengenakan gamis ramai dengan banyak pilihan warna, pakailah jilbab yang polos atau sederhana. Namun sebaliknya, jika gamis yang dikenakan cukup sederhana, Anda bisa memilih jilbab yang sedikit mewah.
Jilbab juga bisa digunakan untuk menyiasati bentuk tubuh. Misalnya saja bagi yang ingin menutupi pipi yang chubby bisa menggunakan pashmina. Sementara yang ingin menyamarkan tampilan bahu yang lebar bisa kenakan jilbab menjuntai. Namun bagi yang ingin terlihat simple, bisa kenakan kerudung yang memiliki ukuran pas.
Selain itu Anda bisa menyesuaikan dengan acara yang sedang dihadiri. Misalnya saja jika sedang ingin ke pesta, pilihlah jilbab dan juga gamis yang mewah sesuai dengan acara yang dihadiri.
-
Senadakan Warna Gamis dan Jilbab
Tidak jarang kita semua menemui para wanita di luar sana yang melakukan tabrak warna. Sebenarnya sah-sah saja melakukan tabrak warna, dengan catatan bisa percaya diri sampai akhir. Namun bagi Anda yang ingin tampil aman, warna-warna yang senada merupakan pilihan yang tepat.
Tabrak warna akan memunculkan kesan edgy atau cheerfull. Sementara pemakaian warna yang senada antara gamis dan khimar atau jilbab akan memberikan kesan anggun pada si pemakainya. Warna yang senada ini tidak harus sama persis. Contohnya saja, saat tengah mengenakan gamis warna pink pastel, bisa kenakan jilbab pastel lain, misal tosca.
Baca Juga : Bagaimana Mama Muslimah Menyusui di Tempat Umum?
Selain itu semua di atas, supaya tampilan juga terkesan makin anggun, jangan ragu untuk melakukan padu padan pada aksesoris ya. Termasuk juga anting atau kalung yang memanjakan mata. Satu hal lagi yang tidak boleh ketinggalan, kenakan alas kaki yang nyaman. Jika tidak ingin repot, pilihlah alas kaki dengan warna-warna netral. Namun jika ingin lebih memesona, pakai yang senada dengan gamis.