Makan buah dan sayur merupakan salah satu hal yang baik untuk menjaga tumbuh kembang Si Kecil, karena ragam nutrisi yang baik seperti serat, vitamin, dan mineral terdapat di dalamnya. Dengan mengonsumsi buah dan sayur secara rutin, maka Si Kecil nggak gampang sakit dan tumbuh kembangnyapun terjaga menjadi lebih optimal.
Namun, yang membuat Mampaps sedih adalah nggak semua anak suka dengan buah dan sayur sehingga bisa membuat mereka menjadi kekurangan gizi dan parahnya lagi berisiko mengalami penyakit tidak menular.
Tapi sebagai orangtua, Mampaps harus punya seribu acara agar Si Kecil suka makan buah dan sayur. Mamapapa.id akan memberikan beberapa cara yang bisa Mampaps ikuti agar Si Kecil suka makan buah dan sayur, di antaranya
- Ajak anak untuk memilih buah dan sayur yang mereka suka
Cobalah untuk mengajak Si Kecil ke pasar atau supermarket untuk memilih buah dan sayuran yang mereka sukai. Dengan mengajak mereka, Mampaps secara tidak langsung telah mengenalkan ragam buah dan sayur kepada mereka. Nah, tinggal Mampaps nih yang menjelaskan kandungan-kandungan yang ada di dalam buah dan sayur tersebut.
- Berikan anak kesempatan untuk menyajikan buah dan sayurannya sendiri
Setelah mengajak Si Kecil berbelanja buah dan sayur, kini saatnya Mampaps memberikan Si Kecil kebebasan untuk mengolah buah dan sayurnya sendiri. Misal, ia ingin membersihkan dan memotong buah dan sayurnya sendiri. Cobalah untuk membantunya, agar Si Kecil merasa senang dan menghargai jerih payahnya.
- Kenalkan buah dan sayur sedini mungkin
Mengenalkan Si Kecil dengan buah dan sayur sedini mungkin merupakan salah satu cara yang bisa Mampaps lakukan, seperti saat pengenalan Makanan Pendamping ASI (MPASI). Pastikan setiap menu yang Mampaps berikan ada buah dan sayur agar Si Kecil mengenal rasanya sejak kecil.
Bukan hanya itu, biasakan juga setiap menu masakan yang Mams hidangkan untuk keluarga ada buah dan sayur yang tersedia di meja. Jadilah contoh penikmat buah dan sayur untuk Si Kecil dari kebiasaan yang Mampaps tanamkan di dalam keluarga.
- Kenalkan buah dan sayur dengan cara yang menyenangkan
Si Kecil suka bermain puzzle? Tebak-tebakan atau suka membaca dongeng? Cara-cara ini bisa Mampaps lakukan untuk mengenalkan buah dan sayur kepada mereka. Karena memang, dengan sebuah permainan dan cerita yang seru akan membuat anak senang dan ingat akan hal tersebut.
- Jadilah contoh
Menjadi contoh adalah hal yang baik dan harus Mampaps lakukan, ingin si Kecil gemar makan buah dan sayur? Tentunya Mampaps juga harus gemar untuk mengonsumsi buah dan sayur agar Si Kecil mengikuti apa yang telah menjadi kebiasaan Mampaps.
- Jangan berikan anak hukuman
Segala cara sudah dilakukan, namun tetap saja Si Kecil enggan makan buah dan sayur? Jangan sesekali memberikan anak hukuman ya Mampaps, biarkan ia mengenal buah dan sayur dengan baik dan dengan caranya sendiri. Pastikan Mampaps selalu mengingatkan Si Kecil untuk selalu makan buah dan sayur.
Semoga bermanfaat ya Mampaps! Dan semoga Si Kecil terbiasa makan buah dan sayur.