Saat sudah membina rumah tangga memang semuanya berubah ya, mulai dari pola hidup, hingga kebiasaan seolah mengalami perubahan sedikit demi sedikit. Terlebih jika sudah memiliki momongan. Mama pasti akan mengalami perubahan yang lebih besar.
Bahkan tak jarang waktu tidur menjadi hal yang mengalami perubahan drastis saat baru memiliki bayi. Karena anak usia bayi sering bangun di tengah malam, sedangkan Mama dan Papa harus selalu siap siaga menjaganya. Mulai dari si kecil yang sering terbangun dan menangis di malam hari, hingga sulitnya si kecil tertidur kembali.
Baca juga: Si Kecil Sering Menangis? Mungkin Tandanya Mulai Tumbuh Gigi
Cara Mengatasi Bayi yang Sering Menangis Di Malam Hari!
Nah, berikut ini beberapa hal yang menyebabkan si kecil menangis dan bangun di malam hari.
Lapar dan haus
Saat si kecil merasa lapar dan haus, sudah pasti dia akan terbangun dari tidurnya dan menangis, bahkan jika malam hari sekalipun. Jadi wajar jika Mama pun harus siap siaga memberikan ASI pada si kecil.
Jika memahami kondisi ini, Mama sebaiknya memenuhi asupannya sebelum si kecil tidur, jadi pastikan si kecil tidur dalam keadaan kenyang.
Ngompol tentu mengganggu kenyamanan
Pakaian dan celana yang basah tentu tak membuat si kecil nyaman. Makanya saat si kecil tidur dan dia mengompol, ia pun hanya bisa menangis dan terbangun.
Berharap Mama dan Papa juga bangun untuk menggantikan popok atau celananya. Oleh karena itu, saat sebelum terlelap, siapkan pakaian ganti si kecil tak jauh dari jangkauan untuk berjaga-jaga.
Udara yang panas
Perubahan cuaca dan udara yang panas pun turut memberikan andil membuat si kecil bangun dan menangis di malam hari. Karena keringat tentu saja membuat rasa tidak nyaman di kulitnya. Jangankan si kecil, Mama juga pasti tak akan nyaman jika tidur kepanasan.
Oleh karena itu, buat ruangan tidur si kecil lebih nyaman di musim kemarau atau musim panas. Sediakan kipas kecil atau AC yang bisa digunakan untuk mengusir panas jika dibutuhkan.
Bayi menangis karena pakaian tidur tak nyaman
Nah, kalo soal pakaian nih. Biasakan ya Mams untuk memakaikan baju dengan bahan yang nyaman di kulit bayi. Karena pakaian yang tak nyaman tentu saja akan membuat si kecil risih.
Dan si kecil yang tak bisa menolak pun hanya bisa menangis saat merasa risih dengan pakaiannya. Jadi, bedakan ya Mams baju untuk tidur dan baju harian di siang hari.
Demam bisa membuat bayi menangis dan tidur tak pulas
Jika beberapa gejala di atas tak ditemui pada si kecil, tapi kok si kecil masih menangis di malam hari. Mama coba deh cek suhu tubuhnya, karena mungkin saja si kecil demam.
Hal ini juga akan membuat si kecil lebih rewel dan menangis di malam hari, pastikan Mama dan Papa memberikan pertolongan pertama untuk si kecil ya sebelum terlambat.
Baca Juga : Bayi Menangis Di Malam Hari? Ini Penyebabnya yang Mama Dan Papa Wajib Tahu!
Nah, dengan mengetahui beberapa penyebab di atas. Alangkah baiknya Mama dan Papa bisa segera mengatasinya.
Karena jika bayi menangis terus-terusan, tentu akan membuat waktu istirahat Mama, Papa serta kesehatan si kecil juga terganggu.